Slawipos.com – Hyundai Belum Berencana Bawa IONIQ 5 N ke Indonesia, Hyundai baru saja meluncurkan IONIQ 5 N, mobil listrik pertama dari lini N yang dikenal sebagai produk berperforma tinggi. Mobil listrik kencang ini dipamerkan di Festival of Speed, Goodwood, Inggris, pada Kamis (13/7). Namun, jangan harap bisa melihatnya di Indonesia dalam waktu dekat.
PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) mengaku belum berencana meluncurkan IONIQ 5 N dan lini produk N lainnya di Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Astrid A. Wijana, Head of Marketing HMID, saat ditemui di SCBD, Jakarta Selatan, Senin (17/7).
Astrid mengatakan, IONIQ 5 N masih dalam tahap perkenalan dan belum mulai dijual di Korea Selatan maupun global. Ia menilai, pengetahuan dan kesadaran konsumen Indonesia tentang lini N masih perlu ditingkatkan.
“Oke IONIQ 5 N is actually belong to N brand ya. Jadi untuk saat ini terus terang kami belum meluncurkan N brand walaupun memang bisa dibilang pengetahuan dan awareness konsumen Indonesia tentang N brand sangat tinggi,” kata Astrid.
“Jadi tunggu saja dulu untuk saat ini bahkan mobilnya belum tersedia di manapun. Jadi mereka tuh kemarin baru perkenalan aja as a showcase. Di Korea juga belum dijual,” tambahnya.
IONIQ 5 N merupakan mobil listrik yang mendapat insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari pemerintah karena memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) minimal 40%. Tercantum dalam laman TKDN Kementerian Perindustrian, IONIQ 5 N menggunakan komponen lokal sebanyak 40,04%.
Dengan insentif PPN ini, konsumen yang hendak membeli IONIQ 5 N hanya perlu membayar PPN sebesar 1%, sementara 10% sisanya ditanggung pemerintah. Ini membuat harga IONIQ 5 N ikut terpangkas. Paling tinggi terpangkas hingga Rp 26 jutaan.
IONIQ 5 N memiliki tampilan yang lebih agresif dan sporty daripada varian regular. Mobil ini dilengkapi dengan spoiler, diffuser, air outlet, dan aksen eksklusif yang menegaskan performa aerodinamis. Di bagian interior, mobil ini juga membawa elemen khas Hyundai N, termasuk setir, jok, door scuff panel, dan pedal logam yang dioptimalkan untuk berkendara di lintasan balap.
IONIQ 5 N dibekali dengan motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga hingga 641 dk dan kecepatan maksimum 260 km/jam. Baterainya berkapasitas 84 kWh yang hanya memerlukan waktu 18 menit untuk mengisinya dari 10 persen ke 80 persen. Mobil ini juga dibekali dengan teknologi booster dan N Launch Control untuk meningkatkan akselerasi kendaraan. Mobil ini bisa melesat dari nol ke 100 km/jam dalam waktu 3,4 detik.
Meski kencang, Hyundai menetapkan standar manajemen termal baru untuk penggunaan IONIQ 5 N di sirkuit balap. Sehingga, mobil ini tak mudah panas atau kehilangan daya akibat overheating.